TULUNGAGUNG – Dalam rangka menselaraskan kehidupan dunia dan akhirat, Polres Tulungagung, Polda Jatim menggelar pembinaan rohani dan mental terhadap personil Polri dan PNS dilingkup Polres Tulungagung.
Salah satunya yakni dengan pembinaan rohani dan mental (binrohtal) secara rutin di Masjid Al Hafidz Polres Tulungagung yang dilaksanakan setiap hari Kamis 04 Maret 2023 setelah apel pagi.
Binrohtal diawali dengan lantunan sholawat nabi Muhammad SAW yang diiringi oleh tim Hadrah polres Tulungagung
Pembinaan rohani dan mental merupakan program Polres Tulungagung dalam meningkatkan kwalitas keimanan dan ketakwaan agar terbentuk karakter dan mental Anggota Polri untuk menjadi lebih humanis.
“Binrohtal bertujuan positif, yakni berguna untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada personel Polri”, terangnya.
“Dengan harapan sikap mental personil Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana dan dapat dipertanggungjawabkan, Sehingga citra Polri akan semakin baik dan dalam melaksanakan tugas bisa lebih profesional,” sambungnya.
Dalam Kegiatan Binrohtal kali ini diisi oleh KH. Drs. Nasehudin Ketua MUI Kecamatan Ngunut
Dalam tausiahnya mengajak kepada seluruh jamaah senantiasa meningkatkan keimanan, ketaqwaan dan iklas dalam menjalankan tugas. Serta jangan pernah melupakan sholat lima waktu.
Kita sebagai hamba Allah SWT, marilah kita selalu bersyukur kepada Allah, atas nikmat yang luar biasa yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada kita semua. (Ans71 Restu)
0 komentar:
Posting Komentar