Kamis, 27 Februari 2025

Polsek Tulungagung Kota Bantu Evakuasi Pohon Tumbang Jalan Raya Mayor Sujadi Timur

 

Tulungagung - Polsek Kota Polres Tulungagung  mendatangi dan bantu evakuasi pohon tumbang yang menyebabkan kan arus lalulintas tersendat.



Pohon tumbang di jalan Raya Mayor Sujadi Timur depan cafe bengong kelurahan jepun, diakibatkan adanya hujan disertai angin kencang.


"Peristiwa itu terjadi pada Hari Rabu tanggal 26 Februari 2025 sekira pukul 15.35 Wib, pohon tumbang jenis pohon taman di jalan raya mayor sujadi timur Kelurahan Jepun", terang Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi melalui Kasihumas Ipda Nanang.


"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, pohon yang tumbang menimpa kabel telepon wifi dan listrik, serta mengganggu arus lalulintas", sambungnya.


Petugas Polsek Tulungagung Kota, Sat Lantas Polres Tulungagung dan Sat Sabara Polres Tulungagung mendatangi TKP lalu berkoordinasi dengan Dinas Pertamanan, BPBD Tulungagung dan instansi terkait  untuk dilakukan evakuasi.


"Personil Polri melakukan pengaturan arus lalin dan membantu melakukan pembersihan, pohon yang tumbang dilakukan pemotongan pembersihan di pingirkan ke pinggir jalan", kata Kasihumas.


"Setelah proses pembersihan selesai arus Lalin kembali lancar", tandas Ipda Nanang.(massing85)

0 komentar:

Posting Komentar